KABAR UPDATE | SUKABUMI – Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1447 H/2025 M, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sukabumi bekerja sama dengan Baznas Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan serangkaian kegiatan keagamaan yang berlangsung sejak 1 Muharram hingga puncaknya pada 10 Muharram 1447 H, bertepatan dengan peringatan Hari Asyura, yang dikenal sebagai “Lebaran Anak Yatim.”
Puncak kegiatan dilaksanakan pada Jumat (4/7/2025) di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Sukabumi, Jalan Palabuhan II, Lembursitu, Kota Sukabumi. Acara diisi dengan tadarus Al-Qur’an dan ceramah keagamaan yang digelar secara daring melalui platform Zoom.
Penyelenggara Syariah Kemenag Kabupaten Sukabumi, H. Dede Sudanta, mewakili Kepala Kemenag H. Dadang Ramdani, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Tahun Baru Islam. “Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Tahun Baru Islam 1447 H. Dimulai sejak 1 Muharram, kami mengadakan tadarus, sema’an, serta ceramah keagamaan secara daring. Dan hari ini adalah puncaknya, yaitu kegiatan Lebaran Anak Yatim,” ujar H. Dede kepada awak media.
Dalam kesempatan tersebut, Kemenag juga menyalurkan santunan kepada anak-anak yatim di berbagai wilayah Kabupaten Sukabumi. Ratusan anak yatim menerima bantuan sebagai bentuk kepedulian sosial dalam menyambut tahun baru Islam.
Ketua Baznas Kabupaten Sukabumi, Dr. H. Unang Sudarma, SH., M.Si., menyampaikan bahwa total santunan diberikan kepada 115 anak yatim. "Sebanyak 67 anak menerima bantuan di lokasi kegiatan, termasuk siswa-siswi dari berbagai madrasah. Sementara 50 anak lainnya telah menerima santunan di wilayah Kecamatan Kadudampit," jelasnya.
Dr. Unang menambahkan bahwa Baznas hanya bertugas mendistribusikan bantuan yang telah dikumpulkan. "Alhamdulillah, seluruh bantuan telah tersalurkan dengan baik,” imbuhnya.
Selain santunan kepada anak yatim, Kemenag juga menyalurkan bantuan sosial berupa kursi roda kepada dua penyandang disabilitas dari keluarga kurang mampu. Penerima berasal dari Kecamatan Kadudampit dan Kecamatan Jampang Tengah. Karena kondisi kesehatan, bantuan tersebut disampaikan melalui keluarga atau perwakilan masing-masing.
Ketua Baznas dan Kepala Kemenag Kabupaten Sukabumi turut memantau jalannya kegiatan secara langsung melalui Zoom dari pusat kegiatan.
Dengan adanya kegiatan ini, Kemenag dan Baznas berharap semangat kepedulian sosial dan nilai-nilai keagamaan masyarakat semakin meningkat, khususnya dalam menyambut Tahun Baru Islam.
Jurnalis: Evi Susanti